Dalam riwayat pendidikannya, pria kelahiran 1976 ini pernah menimba ilmu di Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia program Strata Satu. Setelahnya, dia menyelesaikan program Doktornya di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Seiring perkembangan kariernya, Afif Hasbullah pernah meraih penghargaan IHRDP Silver Award dari International Human Resources Development Program dan Researchers & Educators Award dari Academic International Consortium of Indonesia (AIC Indonesia).
Selain itu, pria kelahiran Lamongan ini juga diketahui aktif sebagai Konsultan HAKI (Hak Atas Kekayaan Intelektual), hingga berpartisipasi dalam berbagai pelatihan dan konferensi termasuk di luar negeri seperti Malaysia, Singapura, China, Belanda, AS, dan sebagainya.
Tak sampai di situ, Afif juga menjadi reviewer calon penerima beasiswa pada LPDP. Saat menjabat Komisioner KPPU, dia masih bisa membagi waktunya untuk menulis berbagai karya ilmiah di berbagai bidang. Sebelum menjadi Ketua Komisi Pengawasan Persaingan Usaha (KPPU), Afif Hasbullah telah menjadi Anggota/Komisioner KPPU sejak dilantik Presiden Jokowi pada 2 Mei 2018.
Editor : Eka L. Prasetya
Artikel Terkait