2 Kali Kabupaten Sukabumi Diguncang Gempa Hari Ini

Ilham Nugraha
Gempa kembali mengguncang wilayah Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Selasa sore (16/5/2023) sekira pukul 17.20 WIB. Foto BMKG

SUKABUMI, INewsSukabumi.id - Gempa kembali mengguncang wilayah Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Selasa sore (16/5/2023) sekira pukul 17.20 WIB. Gempa terkini tersebut berkekuatan 3,0 magnitudo. 

Pengamat Meteorologi dan Geofisika Muda Balai Besar BMKG Wilayah II Tangerang, Dede Sunarya mengatakan, sehingga dua kali Kabupaten Sukabumi diguncang Gempa Hari Ini. Karena gempa yang terjadi pukul 17.20 WIB masih berada di lokasi yang berdekatan. 

Menurut Dede Suryana, lokasi gempa hari ini berada pada koordinat 7.75 Lintang Selatan dan 106.42 Bujur Timur. Gempa tersebut berpusat pada 85 kilometer arah barat daya Kabupaten Sukabumi di kedalaman 16 kilometer.

"Gempa ini masih berpusat di laut, masih sama seperti gempa sebelumnya dan tidak berpotensi tsunami," timpalnya. 

Sementara itu, Warga Palabuhanratu Ajid Alfaro mengaku tidak merasakan adanya guncangan Gempa Sukabumi. Bahkan guncangan sebelumnya pun tidak merasakan juga. 

"Tidak terasa di wilayah Palabuhanratu, mungkin karena kecil juga," tuturnya. 

Sebelumnya, pukul 14.56 WIB, gempa mengguncang Kabupaten Sukabumi dengan kekuatan 3,1 magnitudo. Gempa berpusat pada koordinat 7.89 Lintang Selatan dan 106.77 Bujur Timur pada 103 kilometer arah tenggara Kabupaten Sukabumi di kedalaman 9 kilometer.
 

Editor : Suriya Mohamad Said

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network