Cara Menurunkan Kolesterol Jahat Tanpa Obat

Diana Rafikasari
Cara menurunkan kolesterol jahat tanpa obat. Foto: Live Doctor.

 

SUKABUMI, iNews.id —Cara menurunkan kolesterol jahat bisa dilakukan tanpa obat. Cara ini terbukti aman dan ampuh lantaran Anda cukup mengonsumsi teh hijau yang menurut penelitian bisa menurunkan kadar kolesterol dalam darah. 

Dilansir dari Express, Minggu (31/7/2022) teh hijau secara signifikan menurunkan kadar kolesterol total dan kolesterol jahat. 

Minum teh hijau tidak mempengaruhi kolesterol baik. Minuman ini terbukti mengurangi trigliserida. Studi menyimpulkan bahwa minum teh hijau menurunkan kolesterol jahat tetapi tidak menurunkan kolesterol baik. 

Teh hijau mengandung katekin dan senyawa antioksidan lainnya yang membantu menurunkan jahat dan kolesterol total. Dalam studi lain, ilmuwan memberi tikus air minum dengan katekin dan epigallocatechin gallate, antioksidan bermanfaat lainnya dalam teh hijau. 

Ditemukan bahwa setelah 56 hari, para ilmuwan memperhatikan kolesterol jahat berkurang sekitar 14,4 persen dan 30,4 persen pada dua kelompok tikus yang menjalani diet tinggi kolesterol. Fakultas Kedokteran di Universitas Hong Kong juga menyelidiki hubungan antara teh hijau dan kesehatan. 

Editor : Eka L. Prasetya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network