Sukabumi Expo 2022, Bupati Marwan: Eksplorasi Potensi Daerah dan Kuatkan UMKM 

Eka L Prasetya
Sukabumi Expo 2022 dalam rangkaian acara memeriahkan HUT Ke-152 Kabupaten Sukabumi. Foto: Pemkab Sukabumi.

 

SUKABUMI, iNewsSukabumi.id —Sukabumi Expo 2022 dalam rangka memeriahkan HUT Ke-152 Kabupaten Sukabumi berlangsung hingga 10 September 2022. Terdapat 55 stand dalam Sukabumi Expo 2022 yang menampilkan layanan publik dan inovasi-inovasi perangkat daerah, produk-produk UMKM, hingga BUMD.

Bupati Sukabumi H Marwan Hamami mengatakan, kegiatan Sukabumi Expo 2022 bertujuan mengeksplorasi potensi Kabupaten Sukabumi dan menguatkan UMKM sebagai penopang perekonomian daerah. "Kegiatan ini harus menghasilkan output yang bagus,">Bupati Marwan seperti dilansir laman Pemkab Sukabumi.

Menurut Bupati, Sukabumi Expo 2022 harus menjadi pemicu agar masyarakat terus berkarya. "Jadi, mari optimalkan potensi yang dimiliki," ucapnya.

Bupati Marwan mengajak semua pihak untuk membangkitkan semangat UMKM demi mewujudkan masyarakat yang sejahtera. "Kita harus yakini, semua yang dilakukan harus beritikad untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat," katanya.

Sekretaris Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Sukabumi Dani Tarsoni mengatakan kegiatan ini bukan sekadar memperingati HUT Kabupaten Sukabumi. Namun, untuk meningkatkan perekonomian, khususnya bagi pelaku UMkM. "Selain itu, kegiatan ini pun untuk mempromosikan produk unggulan Kabupaten Sukabumi. Termasuk menunjukan inovasi setiap perangkat daerah," katanya.

Editor : Eka L. Prasetya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network