SUKABUMI, iNewsSukabumi.id —Selebrasi Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-152 Kabupaten Sukabumi kental dengan budaya Sunda. Terbukti dalam prosesi upacara peringatan menggunakan ciri khas dan karakteristik budaya sunda mulai dari bahasa, pakaian serta atraksi seni tradisional.
Bupati Sukabumi H Marwan Hamami mengatakan, warisan budaya Sunda harus lestari dan dijaga sebagai bentuk kecintaan bersama. "Penggunaan kebudayaan Sunda dalam peringatan Hari Jadi Sukabumi merupakan keinginan masyarakat. Alhamdulillah bisa kita wujudkan dan masyarakat pun senang,">Bupati Marwan di Alun-alun Palabuhanratu, dilansir laman Pemkab Sukabumi, hari ini.
Semua rangkaian acara berbudaya Sunda. Salah satu yang sering ditampilkan ialah kesenian tradisional Sunda. "Setiap kegiatan selalu dibuka dengan menampilkan kesenian Sunda. Termasuk ada pagelaran wayang golek sebagai warisan seni budaya Sunda," ucapnya.
Pemkab Sukabumi mengumpulkan air dari berbagai mata air kedalam satu tempat. Mata air itu berada di Sukabumi wilayah utara, selatan, barat, dan timur. "Kabupaten Sukabumi memiliki banyak sumber mata air. Air ini, memiliki arti sumber kehidupan. Makanya kita kumpulkan dalam satu wadah untuk menjadi satu kesatuan. sebagai filosofi kebersamaan dalam menjawab berbagai persoalan yang ada," katanya.
Bupati Marwan mengajak semua pihak untuk terus bersinergi dan mengedepankan kolaborasi untuk mewujudkan karya terbaik bagi Kabupaten Sukabumi.
Editor : Eka L. Prasetya
Artikel Terkait