GORONTALO UTARA, iNewsSukabumi.id - Fenomena alam kemunculan ribuan udang yang naik ke daratan menjadi viral di media sosial. Video yang menampilkan penampakan udang tersebut langsung viral setelah dibagikan oleh warga Desa Buladu, Kecamatan Sumalata Timur, Kabupaten Gorontalo Utara, Gorontalo.
Banyak warga yang langsung mengaitkan kejadian heboh ini dengan hal-hal mistis. Namun, sebenarnya, kemunculan gerombolan jutaan udang tersebut diduga disebabkan oleh adanya jaringan perpipaan yang bocor yang terhubung dengan muara sungai di desa tersebut.
Hal ini diungkapkan oleh Camat Sumalata Timur, Ayis Yusuf kepada wartawan. "Di sungai tersebut memang sedang banyak udang," ujar Ayis Yusuf.
Ia juga membenarkan bahwa udang-udang tersebut keluar dari pipa yang bocor yang terletak di kawasan pemukiman warga.
"Kami telah memastikan bahwa udang-udang ini berasal dari pipa yang bocor," tambah Ayis.
Ia juga mengakui bahwa fenomena munculnya udang ke daratan hampir setiap tahun sering terjadi.
"Kejadian ini tidak ada kaitannya dengan hal-hal mistis," tegasnya.
Editor : Suriya Mohamad Said
Artikel Terkait