Lempar Anjing ke Buaya di Rawa 4 Pemuda Pekerja Tambang Ini Langsung Diamankan Polisi

Usman Coddang/Rivo
D,G, R dan J empat pemuda karyawan perusahaan di Kecamatan Sembakung, Nunukan, Kalimantan Utara yang melempar anjing ke buaya di rawa-rawa diamankan Polisi. Foto iNews/Usman Coddang

NUNUKAN, INewsSukabumi.id -  D,G, R dan J empat pemuda karyawan perusahaan pertambangan di Kecamatan Sembakung, Nunukan, Kalimantan Utara yang melempar anjing ke buaya di rawa-rawa diamankan jajaran Polres Nunukan. Mereka diamankan polisi terkait  video viral  32 detik yang memperlihatkan aksi melempar seekor anak anjing ke dalam rawa yang berisi buaya dan juga merekam perbuatan tersebut serta mensharenya ke media sosial.

Sebelumnya aksi tidak terpuji pemuda ini terjadi di rawa-rawa di Kecamatan Sembakung, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara. 

Aksi mereka oleh aktivis pecinta hewan telah dilaporkan ke Polres Nunukan untuk ditindak lanjuti ke proses hukum. 

Kristian Adi Wibowo aktivis pencinta hewan dari Yayasan Sarana Metta Indonesia Yang datang langsung dari Jakarta usai melihat aksi viral di medsos langsung melaporkan perbuatan para pemuda tersebut ke SPKT Polres Nunukan pada Jumat (16/06/2023) malam sekitar pukul 19.00 Wita.

Pelapor juga menyertakan bukti video yang kini juga viral di media sosial.

Editor : Suriya Mohamad Said

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network