Pelajar MAN 2 Kota Sukabumi yang Hilang di Pantai Cipatuguran Ditemukan Tewas Kru Kapal Batu bara

Budi Setiawan
Mayat Langlang Buana pelajar MAN 2 Kota Sukabumi yang hilang ditelan ombak Pantai Cipatuguran, Kampung Cipatuguran RT 002/021 Palabuhanratu saat ditemukan tim SAR. Foto iNews Budi S

SUKABUMI, iNewsSukabumi.id-Jasad Langlang Buana (17) pelajar kelas 12 Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Sukabumi yang hilang ditelan ombak Pantai Cipatuguran, Kampung Cipatuguran RT 002/021, Kelurahan/Kecamatan Palabuhanratu akhirnya ditemukan. Warga Kadudampit, Kabupaten Sukabumi ini ditemukan tewas terapung oleh kru kapal Tug Boat yang sedang menunggu bongkar muat batu bara di sekitar perairan PLTU.  

Koordinator Pos SAR Sukabumi Suryo Adianto mengatakan, tim SAR gabungan yang diberi kabar langsung mengevakuasi jenazah korban yang ditemukan terapung sejauh dua mil laut dari lokasi dilaporkan hilang, di sekitar PLTU Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.

"Jasad korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah Palabuhanratu untuk menjalani visum," kata  Suryo Adianto.

Selama proses pencarian, kata Suryo, tim SAR menggunakan perahu karet untuk menyusuri perairan Pantai Cipatuguran hingga Loji, sejauh empat mil laut. 

Pencarian darat juga dilakukan di beberapa titik di sekitar lokasi kejadian, dengan dukungan drone untuk mempermudah pencarian. 

"Setelah proses visum, jasad korban diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan," tandasnya.
 

Editor : Suriya Mohamad Said

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network