Yahukimo Mencekam: 11 Jenazah Pendulang Emas Korban KKB Ditemukan, Pasutri Selamat dari Penyanderaan
Pasangan tersebut dievakuasi menggunakan Heli Bell milik Polri menuju Bandara Dekai, lalu langsung menerima layanan medis serta pendampingan trauma healing dari tim dokter dan psikolog Satgas Operasi Damai Cartenz 2025.
Kepala Operasi Damai Cartenz 2025, Brigjen Pol Faizal Ramadhani, menegaskan bahwa proses evakuasi akan terus berlanjut dengan tetap memperhatikan keselamatan seluruh personel di lapangan.
“Kami mengerahkan seluruh kekuatan terbaik untuk mengevakuasi para korban dan menyelamatkan warga lainnya. Meski situasi sangat menantang, misi kemanusiaan ini akan terus kami jalankan secara cepat dan hati-hati,” tegas Brigjen Faizal.
Operasi besar ini melibatkan 307 personel gabungan yang terdiri dari anggota Polres Yahukimo, TNI, dan Satgas Operasi Damai Cartenz 2025.
Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz 2025, Kombes Pol Yusuf Sutejo, mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak menyebarkan informasi yang belum terverifikasi.
Editor : Suriya Mohamad Said
Artikel Terkait