get app
inews
Aa Text
Read Next : Profil dan Biodata Eriska Nakesya, Istri Young Lex yang Buka Warung Makan Sunda Sederhana

Profil dan Biodata Refal Hady, Aktor Tampan Banyak Prestasi dalam Film Ternyata Pernah Magang di MNC

Rabu, 15 November 2023 | 20:30 WIB
header img
Profil dan biodata Refal Hady, aktor btampan banyak prestasi di film ternyata pernah magang di MNC. Foto: Instagram

SUKABUMI, iNewsSukabumi.id - Profil dan Biodata Refal Hady seorang aktor tampan idaman para wanita. Namanya makin populer semenjak jadi pemeran utama di serial web Wedding Agreement The Series tahun 2022. 

Aktingnya yang benar-benar memukau para penonton membuat Refal Hady semakin banyak penggemarnya. Selain itu, Refal juga banyak mendapatkan tawaran untuk menjadi seorang pemeran di beberapa film hingga ia mendapatkan beberapa penghargaan. 

Profil dan Biodata Refal Hady

Reza Fahlevi Alhady atau yang biasa dikenal dengan Refal Hady adalah seorang pemeran dan model asal Indonesia yang memiliki darah Arab dan Betawi. Refal lahir di Jakarta pada 24 Oktober 1993. Ia merupakan anak bungsu dari tujuh bersaudara. 

Perjalanan Karir Refal Hady 

Semasa SMA, Refal Hady sempat berkesempatan untuk berkarir di dunia hiburan, namun saat itu orang tuanya terutama ibunya tidak menyetujui. 

Orang tuanya berharap Refal Hady fokus pada studinya. Kesempatan datang kepadanya saat ia kuliah  semester 6 di jurusan Broadcasting Binus, lalu ia sempat magang sebagai melengkapi tugas kampusnya tersebut. Oleh karena itu, ia menerima tawaran magang di saluran MNC Lifestyle.

Refal Hady sempat diundang menjadi presenter dan pembawa berita di salah satu program mereka. Sejak saat itu, ia banyak mendapat tawaran menjadi model dan bintang iklan. Selain menjadi model, Refal Hady juga pernah membintangi serial televisi Queen. Suatu saat, teman sepupu Refal Hady melihat fotonya di Instagram.

Orang inilah yang kemudian menarik perhatian Refal Hady pada arahan seninya. Kemudian Refal Hady mendapat kesempatan casting. Casting film pertama Refal Hady adalah film Galih dan Ratna.

Rupanya keberuntungan datang padanya, Refal Hady berhasil mendapatkan peran utama di film legendaris tersebut. Dari film inilah karier Refal Hady melesat. Refal berhasil membintangi film-film layar lebar Indonesia.

Film Refal Hady 

  • Galih dan Ratna (2017) sebagai Galih Rakasiwi
  • Critical Eleven (2017) sebagai Harris Risjad
  • Susah Sinyal (2017) sebagai Abe
  • Dilan 1990 (2018) sebagai Kang Adi
  • Teman Tapi Menikah (2018) sebagai Rifnu
  • Orang Kaya Baru (2019) sebagai Banyu 
  • Antologi Rasa (2019) sebagai Ruly Walantaga
  • Dilan 1991 (2019) sebagai Kang Adi
  • Wedding Agreement (2019) sebagai Biantara Wicaksana 
  • Tarian Lengger Maut (2021) sebagai Dokter Jati Arya Permana
  • A Perfect Fit (2021) sebagai Rio 
  • Pesan di Balik Awan (2021) sebagai Awan
  • Langit Kala Senja (2021) sebagai Langit 
  • Perempuan Bergaun Merah (2022) sebagai Putra 
  • Bismillah Kunikahi Suamimu (2023) sebagai Erel
  • Ketika Berhenti disini (2023) sebagai Ifan Randubwana

Film Pendek Refal Hady 

  • Kinetik (2017) sebagai Karim 
  • Aku dan Mesin Waktu (2021) sebagai Rama

Serial Web Refal Hady 

  • Teman, Kawan, Sahabat (2017) sebagai Tama 
  • Kenapa Belum Menikah? (2018) sebagai Ivan
  • The Trilogy of Senses (2019) sebagai Seto
  • Perfect Love (2020 - 2021) sebagai Bagir
  • Wedding Agreement the Series (2022) sebagai Biantara Wicaksana 
  • Daniel & Nicolette (2022) sebagai Sean Martadinata
  • Aku Pasti Ada Untukmu (2022) sebagai Tinton
  • Wedding Agreement the Series Season 2 (2023) sebagai Biantara Wicaksana 

Serial Televisi  Refal Hady 

  • Drama Queen (2016) sebagai Jerry
  • Catatan Harianku (2021) sebagai Pandu Episode “Mawar Kelabu”
  • Catatan Harianku (2021) sebagai Gantar Episode “Inikah Cinta”
  • Pernikahan Palsu (2022) sebagai Refal 

Film Televisi Refal Hady 

  • Anakku Ditelantarkan Bapak Kandungnya (2017)
  • Kutunggu Cinta 1000 Hari (2017)
  • Cintaku Nyangkut di Warkop (2017)
  • Sisterhood Kasmaran (2017) 
  • Malin Kundang, Cinta Secangkir Kopi (2017) 

Penghargaan dan Nominasi Refal Hady 

  1. Piala Maya 2017  - Aktor Pendatang Baru Terpilih - Galih dan Ratna (Nominasi)
  2. Indonesia Movie Actors Awards 2018 - Pendatang Baru Terbaik - Galih dan Ratna (Nominasi)
  3. Indonesia Movie Actors Awards 2018 - Pendatang Baru Terfavorit - Galih dan Ratna (Nominasi)
  4. Festival Film Bandung 2022 - Pemeran Utama Pria Terpuji - Wedding Agreement the Series (Menang)
  5. Infotainment Awards 2016 - Most Charming Male Celebrity (Nominasi)
  6. Infotainment Awards 2016 - Artis Paling Socmed (Nominasi)
  7. Asian Academy Creative Awards Best Actor in A Leading Role - Wedding Agreement the Series (Belum diputuskan)

Demikian ulasan seputar profil dan biodata Refal Hady salah satu aktor tampan yang memiliki banyak penghargaan.

 

Editor : Hikmatul Uyun

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut