get app
inews
Aa Text
Read Next : Satgas Ops Damai Cartenz-2024 Menangkap Tersangka Baru Kasus Jual Beli Senjata Api di Jayapura

Senyum Pilot Philip Mark Mehrtens Usai Bebas Penyanderaan saat Transit di Bandara Sultan Hasanuddin

Sabtu, 21 September 2024 | 19:28 WIB
header img
Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens yang bebas usai 1,5 tahun disandera KKB atau OPM tiba dengan selamat di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar.Foto Satgas Humas Ops Damai Cartenz

MAKASSAR iNewsSukabumi.id- Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens yang bebas usai 1,5 tahun disandera Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) atau OPM tiba dengan selamat di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, pada pukul 17.35 Wita. Sang pilot berkebangsaan Selandia Baru ini terlihat tersenyum saat menginjakan kakinya di Bandara Sultan Hasanuddin

Dengan penampilan yang terlihat segar dan ceria Pilot Philip Mark Mehrtens didampingi tim yang terdiri dari Asisten Operasi (Asops) Kapolri dan tim, Kepala Operasi Damai Cartenz-2024 beserta timnya, Tim Satgas Nanggala, Tim Polda Papua, Tim Kogabwilhan III, serta Pilot Afis, yang merupakan rekan dari Philip Mark Mehrtens.

Kaops Damai Cartenz-2024, Brigjen Pol Dr Faizal Ramadhani, mengatakan pesawat melakukan transit di Makassar untuk mengisi bahan bakar sebelum melanjutkan perjalanan menuju Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta.

“Pesawat melakukan transit di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, untuk mengisi bahan bakar, sebelum melanjutkan penerbangan menuju Bandara Halim Perdana Kusuma di Jakarta,” ujar Brigjen Pol Dr Faizal Ramadhani.

Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz-2024, Kombespol Dr  Bayu Suseno, menambahkan bahwa pesawat TNI Angkatan Udara yang membawa Pilot Philip Mark Mehrtens dan tim tiba dengan selamat di Makassar pada pukul 17.35 Wita. 

“Setelah pengisian bahan bakar yang memakan waktu sekitar dua jam, tim akan melanjutkan penerbangan ke Jakarta dan diperkirakan tiba Bandara Halim Perdana Kusuma pada pukul 20:00 WIB,” tandas Kombes Pol Dr Bayu Suseno.

Editor : Suriya Mohamad Said

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut