SUKABUMI, iNewsSukabumi.id - Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Syamsul Ulum Sukabumi melakukan penanaman 1 juta pohon di Kecamatan Nyalindung dan Surade, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, untuk mengatasi krisis lingkungan di dunia.
Penanaman pohon pertama dilakukan pada kegiatan penutupan Kuliah Kerja Nyata (KKN) STISIP Syamsul Ulum di Lapang Bola Talaga Warna, Kampung Kampas, Desa/Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (24/8/2024).
Acara ini diselenggarakan melalui kerjasama antara Kementerian Lingkungan Hidup dan Perhutanan (Kemenlhk) melalui Unit Pelaksana Teknis (UPT) Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Citarum Ciliwung dan STISIP Syamsul Ulum.
Ridwan Budiarto, Kepala Seksi Rehabilitasi Hutan dan Lahan BPDAS Citarum Ciliwung, sangat mengapresiasi kegiatan penanaman 1 juta pohon ini sebagai langkah konkret untuk mengatasi tiga krisis lingkungan global.
"Pertama, perubahan iklim yang kita alami; kedua, polusi udara; dan ketiga, ancaman kehilangan berbagai jenis keanekaragaman hayati," ujar Ridwan kepada MNC Portal Indonesia di lokasi penanaman pohon.
Ridwan menambahkan, penanaman pohon ini tidak hanya bertujuan untuk mengatasi perubahan iklim dan polusi, tetapi juga sebagai tindakan nyata untuk menjaga kelestarian alam.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta
Artikel Terkait