get app
inews
Aa Text
Read Next : Kondisi Kepala DLH Sukabumi Prasetyo Terlihat Lemas saat Akan Ditahan Kejari usai Jadi Tersangka

Cegah Pelecehan Seks, KAI Kampanye Serentak di Puluhan Stasiun 

Jum'at, 01 Juli 2022 | 07:50 WIB
header img
PT KAI melakukan kampanye untuk mencegah tindak kekerasan dan pelecehan seksual di sejumlah stasiun KA. Foto: Ilustrasi/Ist.

 

JAKARTA, iNews.id — PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI melaksanakan kampanye secara serentak untuk pencegahan tindak kekerasan dan pelecehan seksual di stasiun dan di atas kereta api. Kegiatan ini dilakukan secara serentak di puluhan stasiun di seluruh wilayah kerja KAI. 

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, tujuan dari kampanye serentak ini adalah untuk menggugah kesadaran masyarakat agar tidak melakukan tindak kekerasan dan pelecehan seksual di transportasi umum, khususnya kereta api. 

“Kampanye ini penting untuk mengajak kepada masyarakat supaya ketika menggunakan layanan KAI tetap saling menghargai dan menghormati sesama pelanggan. Sehingga dapat terwujud transportasi kereta api yang aman dan nyaman bagi seluruh pelanggan,” kata Joni melalui keterangan pers, dikutip Jumat (1/7/2022). 

Dalam kegiatan tersebut KAI melakukan imbauan mencegah tindak kekerasan dan pelecehan seksual melalui pengeras suara. KAI juga menyampaikan pesan melalui spanduk, poster, pamflet, dan stiker, serta menggelar diskusi publik di stasiun. Di samping itu, KAI mengajak masyarakat untuk menandatangani petisi anti kekerasan dan pelecehan seksual di transportasi publik, membagikan souvenir dan bunga kepada pelanggan di stasiun dan kereta api, serta mengajak pelanggan untuk berfoto di photo booth sebagai dukungan untuk melawan segala bentuk tindak pelecehan seksual. 

Editor : Eka L. Prasetya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut