get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Usut Kasus Anak di Tasikmalaya Meninggal setelah Dipaksa Perkosa Kucing

Kasihan Leher Kucing Terjepit Teralis Besi, Damkar Datang Menolong

Rabu, 20 Juli 2022 | 18:34 WIB
header img
Leher kucing terjepit teralis jendela di Bogor, ditolong petugas rescue damkar. (Foto : Ist)

BOGOR, iNews.id —Tim Rescue Damkar berhasil membebaskan kepala seekor kucing yang terjepit teralis jendela di Perumahan Villa Citra Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor. Evakuasi berjalan dramatis karena petugas harus memotong besi teralis secara hati-hati dan perlahan, agar tidak melukai kucing tersebut. 

Kabid Penyelamatan dan Pemadam Kebakaran Dinas Damkar Kota Bogor M. Ade Nugraha mendapat laporan dari warga kucing peliharaan terjepit teralis pukul 07.00 WIB. 

"Awalnya sekitar pukul 05.00 WIB dini hari diketahui pelapor, kucing tersebut meronta-ronta saat dilihat ternyata kepala kucing tersebut terjepit teralis," kata Ade dalam keterangannya, Rabu (20/7/2022). 

Dari situ, petugas langsung bergegas ke lokasi untuk melakukan proses evakuasi. Dengan peralatan seperti alat pemotong atau gerinda dan lainnya, petugas secara perlahan memotong besi teralis agar tidak melukai bagian leher kucing yang terjepit. 

"Evakuasi menggunakan gerinda untuk memotong teralis tersebut agar kucing bisa terlepas," tuturnya. 

Sekitar 10 menit berjalan, proses evakuasi tersebut akhirnya selesai. Leher kucing yang sempat terjepit teralis bisa terlepas tanpa mengalami luka sedikitpun. "Kucing sudah terevakuasi berjalan aman dan lancar," katanya.

Editor : Eka L. Prasetya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut