get app
inews
Aa Text
Read Next : KKB Intan Jaya Tembak Mati Warga Pendatang Asal Manado di Kali Wabu 

KKB Tembaki Pasukan Kopasgat di Bandara Nduga, Begini Kondisi Terkini!

Jum'at, 23 Juni 2023 | 11:17 WIB
header img
Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali melakukan aksi teror dengan menembak anggota Satgas Kopasgat Pos Kenyam di area Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga. Foto: Istimewa

JAYAPURA, iNews.id - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali melakukan aksi teror dengan menembak anggota Satgas Kopasgat Pos Kenyam di area Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, pada hari Kamis (22/06) sekitar pukul 09.45 WIT.

Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom selaku Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Papua, saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

Kabid Humas menjelaskan bahwa kejadian tersebut bermula ketika dua tim Satgas Kopasgat melakukan pengamanan di Bandara Kenyam.

"Pada saat salah satu tim menuju ke area landasan, tiba-tiba terdengar lima kali tembakan dari arah jam 12 Pos Pam Bandara," ujar Kabid Humas pada hari Jumat (23/06).

Setelah mendengar suara tembakan, anggota Satgas Kopasgat membalas tembakan dan kemudian melakukan pengejaran terhadap anggota KKB Nduga tersebut.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut