Kanit Polsek Pasar Senen, Iptu Asep Dadang membenarkan info tersebut.
"Ya dari videonya bunuh diri itu. Dia di pinggir, dari videonya kan, kereta lewat, posisi di Jalan Tongkang itu, suruh pelan-pelan, karena banyak warga masyarakat, tiba-tiba laki-laki itu tiduran," papar Kanit Polsek Pasar Senen, Sabtu (8/7/2023).
Asep menegaskan aksi tersebut murni tindakan bunuh diri. Terlihat korban memang sengaja menunggu kereta api melaju di rel tersebut. Sementara perekam bersama rekan-rekannya memvideokan kereta api yang lewat.
"Namanya orang lewat sekitar situ ya memang bunuh diri murni. Kakinya patah, istilahnya ketabrak lah," ujarnya.
Korban ditemukan tewas pada pukul 17.15 WIB dengan tidak membawa identitas apa pun di dompetnya. Jenazah korban kini sudah dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).
"Sudah dibawa ke Cipto, entah bagaimana kita sudah periksa. Setelah itu kita cek TKP, kita cari yang videokan," kata Asep, Sabtu (8/7/2023).
"Nah umurnya kira-kira 50 tahun, tunakarya, tunawisma. Identitasnya gak ada di dompet. Istilahnya sudah ke sana dicek gak ada, KTP gak ada. Kalau ada KTP pasti kita hubungi keluarganya," pungkasnya.
Editor : Hikmatul Uyun