get app
inews
Aa Read Next : Tembaki Pos Raider di Distrik Gome, Pasukan TNI Polri Pukul Mundur dan Kuasai Markas KKB

5 Anggota Polsek Ulu Musi Empat Lawang Diserang saat Patroli, 1 Personel Polisi Terluka

Kamis, 13 Juli 2023 | 20:18 WIB
header img
Brigpol DK (foto kiri) anggota Polsek Ulu Musi yang mengalami luka dibagian kepala belakang akibat penyerangan. Kondisi kaca mobil (kanan) akibat penyerangan. Foto Istimewa

EMPATLAWANG, iNewsSukabumi.id - Sebanyak lima anggota Polsek Ulu Musi, Polres Empat Lawang, di Sumatera Selatan diserang sekelompok orang tidak dikenal saat melakukan patroli rutin, Rabu (12/7/2023) malam. Kelima anggota polisi yang mengalami penyerangan tersebut, Aipda MF, Bripka M BR, Brigpol DK, Briptu HM dan Briptu SJ. 

Akibat penyerangan itu, Brigpol DK (30) anggota Polisi terluka harus dilarikan ke rumah sakit setempat lantaran mengalami luka serius di kepala bagian belakang.

Kejadian itu dimulai ketika kelima anggota polisi sedang melakukan patroli rutin dengan menggunakan mobil Avanza berwarna silver di Desa Lubuk Puding Baru, Kabupaten Empat Lawang, Sumsel.

Namun, saat mereka berhenti di pondok di tepi jalan, kelima anggota polisi langsung diserang oleh sekitar 20 orang pelaku yang menggunakan kayu dan batu sambil naik sepeda motor.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Empat Lawang, AKP M Tohirin, membenarkan kejadian tersebut. Namun, dia belum dapat memberikan rincian lebih lanjut tentang kejadian itu karena saat ini sedang memburu pelaku.

"Iya, benar satu anggota Polsek Ulu Musi yang jadi korban. Dan kini para pelaku sedang kita diburu," kata M Tohirin.

Kasi Humas Polres Empat Lawang Iptu Salpia Wardi menjelaskan, dugaan sementara Polisi diserang karena pelaku merasa terganggu dengan adanya anggota yang patroli, sehingga melakukan penyerangan.

“Personel kita sudah berusaha menghindar saat diserang, namun karena kalah jumlah, selain itu menghindari terjadinya aksi anarkis. Akhirnya satu anggota kita terluka. Dugaannya mereka merasa terganggu dengan patroli yang dilakukan anggota,”jelasnya.

Selain satu anggota mengalami luka, mobil patroli yang digunakan saat itu pun mengalami kerusakan dan kaca pecah akibat diserang oleh para pelaku.

“Hingga sekaranag kepala desa, Polsek sudah berada di lokasi agar warga tidak terprovokasi,” pungkasnya.  

Editor : Suriya Mohamad Said

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut