get app
inews
Aa Text
Read Next : Profil dan Biodata Eriska Nakesya, Istri Young Lex yang Buka Warung Makan Sunda Sederhana

Profil dan Biodata Raim Laode, Komika Pelantun Lagu Komang, Sukses Jadi Komedian Penyanyi dan Aktor

Selasa, 14 November 2023 | 17:39 WIB
header img
Profil dan biodata Raim Laode. Foto: Spotify

SUKABUMI, iNewsSukabumi.id - Profil dan Biodata Raim Laode merupakan seorang komika sekaligus penyanyi kelahiran Sulawesi Tenggara yang sukses di dunia hiburan. Salah satu lagunya, berjudul Komang jadi hits di Spotify dan sering jadi backsound konten-konten TikTok

Suara yang merdu dan liriknya yang romantis membuat para pendengarnya sangat tertarik dan penasaran dengan lagu dan penyanyinya. Berkarir di dunia hiburan dari panggung stand up comedy hingga ke dunia tarik suara hal tersebut yang membanyanya menjadi sukses. Kesuksesan tersebut tentunya diraih melalui kerja keras serta usaha yang maksimal. 

Profil dan Biodata Raim Laode

La Ode Raimudin atau yang dikenal dengan Raim Laode adalah seorang komedian, aktor, penyanyi dan penulis lagu asal dari Indonesia Timur asal Wakatobi. Raim lahir pada 28 April 1994 di Liya Togo, Sulawesi Tenggara.

Raim merupakan salah satu mahasiswa Universitas Haluoleo, Kendari jurusan Pendidikan Sejarah. Raim menikah di tahun 2022 dengan Komang Ade Widiandari. Diketahui Raim beragama Islam.

Perjalanan Karir Raim Laode menjadi Komedian

Tahun 2014 merupakan tahun dimana Raim Laode memulai karirnya di dunia hiburan. Raim bergabung dengan komunitas Stand Up Indo Kendari bersama kakaknya Boy Laode .

Pada tahun 2016, Raim dan kakaknya mengikuti kompetisi SUCA 2 di Indosiar hingga Raim pun berhasil masuk 4 besar. Dalam penampilannya, Raim kerap mengangkat  kampung halamannya di Wakatobi. Meski berasal dari pedesaan, ia mengaku sangat bangga dengan kampung halamannya.

Prestasi yang diraih Raim  pun membuatnya menjadi duta pariwisata Wakatobi bagi pemerintah daerah setempat. Setelah berhasil dalam kompetisi SUCA, Raim juga mendapat banyak tawaran untuk mengisi open mic dimana-mana. Namanya pun semakin dikenal sebagai komika di Indonesia Timur.

Editor : Hikmatul Uyun

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut