Jenazah Eril Tiba di Gedung Pakuan Bandung Malam Ini
![header img](https://img.inews.co.id/media/600/files/networks/2022/06/12/62593_almarhum-eril.jpg)
BANDUNG, iNews.id — Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril tiba di Gedung Pakuan Bandung sekitar pukul 20.00 wib malam ini. Jenazah Eril disambut sholawat dari warga yang bertakziah. Selanjutnya, warga masyarakat yang bertakziah akan melakukan sholat jenazah, mendoakan almarhum Eril, putera sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Sebagai imam sholat jenazah adalah Ridwan Kamil, ayahanda dari Almarhum Eril.
Hujan gerimis yang masih turun malam ini tidak menyurutkan warga masyarakat berdatangan ke Gedung Pakuan untuk turut menyampaikan rasa berbela sungkawa.
Sebelumnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil mempersilakan warga masyarakat datang bertakziah mendoakan almarhum Eril di Gedung Pakuan, Bandung pada malam hari ini.
Editor : Eka L. Prasetya