MNC Lido City Siap Sajikan Konser Musik Terbesar 

Siska Permata Sari
KEK MNC Lido City membangun Lido Music & Arts center. (Foto: MNC Lido City)

 

SUKABUMI, iNews.id — Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) MNC Lido City terus menawarkan fasilitas menarik. Salah satunya adalah yang dimiliki Lido Music & Arts Center yakni tempat konser musik dengan multi-state yang dapat menampung 50.000 pengunjung. 

Lido Music & Arts Center juga bisa dipakai untuk exhibition dan sejenisnya. "Lido Music & Arts Center mirip dengan Coachella Valley Music Arts Festival yang ada di California, Amerika," kata Executive Chairman Hary Tanoesoedibjo, Selasa (21/6/2022). 

"Nantikan tahun ini ada konser besar di sana," kata Hary. MNC Lido City, bagian  dari PT MNC Land Tbk (KPIG), juga akan  sangat memanjakan pecinta golf, termasuk Private Club House (PCH) yang bakal segera diluncurkan. 

“Desain Private Club House (PCH) di Lido Golf terletak di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) MNC Lido City, bagian dari PT MNC Land Tbk (KPIG). Akan segera diluncurkan!,” kata Hary. “Selamat kepada tim MNC Land,” katanya. 

Di KEK MNC Lido City yang berada di daerah Sukabumi ini sudah terdapat Lido Lake Resort Hotel, hotel luas dengan fasilitas lengkap dilengkapi view spektakuler.  Pesona Lido memang sudah tak perlu diragukan lagi.  

Berada di ketinggian 600 meter di atas permukaan laut, Lido memiliki iklim yang selalu sejuk sepanjang tahun sehingga sangat nyaman sebagai destinasi untuk relaksasi dan liburan. Keindahan danau Lido dilengkapi dengan  panorama alam memukau karena terletak di antara tiga gunung yakni  yaitu Gunung Gede, Gunung Pangrango, dan Gunung Salak.

Editor : Eka L. Prasetya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network