JAKARTA, iNews.id —Presiden Joko Widodo (Jokowi) melaksanakan salat Idul Adha 1443 H di Masjid Istiqlal, Minggu (10/7/2022). Presiden salat di masjid termegah di Asia Tenggara tersebut bersama Ibu Negara Iriana Jokowi.
"Bapak Presiden dan Ibu Iriana Insya Allah melaksanakan salat Idul Adha bersama masyarakat di Masjid Istiqlal," kata Kepala Sekretariat Presiden (Kasatpres) Heru Budi Hartono, Sabtu (9/7/2022).
Salat Id di Masjid Istiqlal akan dipimpin oleh Salim Ghazali. Sementara yang menjadi khatib adalah Ketua Badan Wakaf Indonesia Pusat, Mohammad Nuh.
"Para dubes negara sahabat juga Insya Allah hadir, termasuk perwakilan dari organisasi massa Islam," kata Heru.
Dalam perayaan Idul Adha kali ini, Jokowi akan menyerahkan hewan kurban di Masjid Istiqlal berupa sapi Simental dengan berat 1 ton. Tidak hanya itu, Jokowi juga menyerahkan hewan kurban kepada masyarakat di 34 provinsi di seluruh Indonesia.
"Seperti tahun-tahun sebelumnya, di Istiqlal Bapak Presiden menyerahkan seekor sapi. Per provinsi 1 (sapi), beratnya kurang lebih kita harapkan minimal 800 kilogram sampai 1 ton," kata Heru.
Editor : Eka L. Prasetya