Pada 2017 lalu, Armand Hartono sempat mengunggah sebuah foto yang menunjukkan sepatunya yang sudah rusak, namun masih tetap digunakan. Ia mengakali kerusakan tersebut dengan menambalnya menggunakan lakban.
Hal tersebut sontak mengejutkan warganet. Banyak yang mempertanyakan mengapa tidak membeli sepatu baru saja. Di bagian caption unggahan tersebut, Armand menulis “Prepare for anything, Apa pun bisa terjadi, sepatu tua tiba2 sobek di perjalanan, untung ada lakban”.
Dari unggahan tersebut, diketahui bahwa sepatu yang Ia kenakan adalah sebuah sepatu kulit tua yang mungkin memang sudah cukup rapuh karena sering digunakan. Alih-alih membeli sepatu baru, Armand justru menggunakan lakban untuk menutup bagian yang sobek tersebut.
Dengan kemampuan finansial yang dimilikinya, Armand bisa saja dengan mudah mengeluarkan isi dompetnya untuk membeli sepatu baru, bahkan yang lebih bagus dari sepatu yang Ia kenakan tersebut. Namun, karena sikap sederhana yang sudah ditanamkan sejak kecil, Armand memiliki mindset yang berbeda.
Armand Hartono diketahui telah menempuh pendidikan tingginya di California State University dan Stanford University. Setelah lulus, Ia justru tidak langsung bekerja di perusahaan keluarganya. Armand memutuskan untuk bekerja di JP Morgan, walaupun setelahnya Ia memutuskan untuk bekerja di bisnis keluarganya setelah mempersiapkan diri.
Editor : Eka L. Prasetya
Artikel Terkait