Hasil Autopsi Ungkap Mayat di Pinggir Jurang Cisolok Ternyata Perempuan, Ini Ciri-Ciri Korban

Dharmawan Hadi
Hasil autopsi ungkap mayat di pinggir jurang Cisolok ternyata berjenis kelamin perempuan. Foto: iNewsSukabumi/Dharmawan Hadi

SUKABUMI, iNewsSukabumi.id - Dokter forensik RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi lakukan proses autopsi pada mayat yang ditemukan di pinggir jurang area pepohonan bambu di Kampung Pasir Randu, Desa Pasir Baru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. Hasil pemeriksaan, dokter memastikan mayat yang sebelumnya disebutkan laki-laki tersebut, ternyata berjenis kelamin perempuan.

Dokter forensik RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi, dr Nurul Aida Fathia mengatakan, usia mayat perempuan tersebut diperkirakan paling muda 20-an tahun dan paling tua 40 tahun. Dan jarak waktu meninggal dengan penemuan mayat tersebut berkisar kurang lebih 3-7 hari. 

Diduga korban mengalami kekerasan sebelum meninggal dunia dan ditemukan di pinggir jurang Cisolok.

"Perlukaan ada yang kita curigai tapi kita ambil bagian kulitnya, kita ambil dulu apakah itu luka atau akibat gigitan binatang, kayak misalnya ini kan banyak belatungnya juga. Ini kita buktikan dulu. Jadi jenazah ini perempuan, range usia tadi (20-40 tahun), tinggi badan 157-160 centimeter," ujar Aida kepada MNC Portal Indonesia, Minggu (18/6/2023).

Editor : Hikmatul Uyun

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network