get app
inews
Aa Text
Read Next : BREAKING NEWS, Lagi Belajar Tiba-Tiba Ruang Kelas SDN 3 Cikidang Ambruk, Ada Korban Jiwa? 

Truk Tronton Terguling Menimpa 3 Kendaraan di Jembatan Pamuruyan Sukabumi Akibat Rem Blong

Selasa, 11 April 2023 | 04:32 WIB
header img
Truk tronton bermuatan Air Minuman Dalam Kemasan (AMDK) terguling di Jembatan Pamuruyan, Jalan Raya Nasional Sukabumi-Bogor, Desa Pamuruyan, Kecamatan Cibadak. Foto iNews/Dharmawan Hadi

SUKABUMI, iNewsSukabumi.id - Truk tronton bermuatan Air Minuman Dalam Kemasan (AMDK) terguling di Jembatan Pamuruyan, Jalan Raya Nasional Sukabumi-Bogor, Desa Pamuruyan, Cibadak, Kabupaten Sukabumi, pada Senin malam (10/4/2023). 

Badan truk terguling yang menutupi jalan, menyebabkan kemacetan panjang di akses utama baik yang akan ataupun menuju Kota Sukabumi dari arah Bogor dan Jakarta. Ratusan botol galon yang diangkut oleh truk nahas itu, berserakan di jembatan penghubung di ruas jalan Nasional.

Kanit Penegakkan Hukum (Gakkum) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sukabumi, Ipda M Yanuar Fajar mengatakan, kejadian laka lantas tersebut terjadi sekira pukul 21.00 WIB. Sebanyak 4 kendaraan terlibat dalam Kecelakaan tersebut.

"Kendaraan yang terlibat laka, antara lain kendaraan truk Isuzu tronton bernomor polisi B 9882 PWY, Toyota Rush B 1303 EYB, Mitsubishi L-300 boks F 8336 GX dan sepeda motor Honda Vario F 3230 QR," ujar Fajar, Selasa (11/4/2023) dini hari.

Kronologi kejadian kecelakaan lalu lintas tersebut, lanjut Fajar, bermula ketika kendaraan truk Isuzu tronton yang dikemudikan Deny Suhyana melaju dari arah Bogor menuju Sukabumi, setibanya di tempat kejadian melintasi jalan menurun tikungan ke ke kiri.

"Diduga rem tidak berfungsi dengan baik, kemudian truk Isuzu tronton hilang kendali dan  terguling miring mengenai 3 kendaraan. Posisi terakhir kendaraan truk Isuzu Tronton bermuatan air minum dalam kemasan, terguling miring dengan ban kanan di atas," ujar Fajar.

Lebih lanjut Fajar mengatakan, akibat kejadian tersebut, pengemudi kendaraan Mitsubishi L-300 bernama Ace Abdul Japar mengalami luka ringan dengan luka lecet di bagian tangan dan lecet di bagian kaki kanan dan kiri yang kemudian dibawa ke RSUD Sekarwangi untuk diberikan pertolongan medis.

Sementara itu pantauan di lokasi kejadian, sejak awal terjadinya kecelakaan lalu lintas tersebut, terjadi kemacetan panjang akibat adanya buka tutup jalan. Pada sekira pukul 23.00 WIB, truk berhasil dievakuasi dan kondisi jalan berangsur normal kembali.

Editor : Suriya Mohamad Said

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut