Momen Bersejarah: Prabowo Dikawal Jet Tempur dan Disopiri Langsung Raja Yordania

AMMAN, iNewsSukabumi.id– Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, melanjutkan kunjungan kenegaraannya ke Yordania pada Minggu, 13 April 2025. Lawatan tersebut disambut dengan penuh kehormatan oleh Raja Yordania, Abdullah II bin Al-Hussein, dengan rangkaian prosesi yang istimewa.
Prabowo tiba di Bandar Udara Militer Marka, Amman, sekitar pukul 17.57 waktu setempat, setelah menempuh penerbangan dari Doha, Qatar. Menariknya, menjelang pendaratan, pesawat kepresidenan Indonesia dikawal ketat oleh dua jet tempur Angkatan Udara Yordania sebagai bentuk penghormatan dan pengamanan tingkat tinggi.
Setibanya di landasan, Raja Abdullah II sudah menunggu di bawah tangga pesawat untuk menyambut langsung Presiden Prabowo. Keduanya kemudian mengikuti upacara penyambutan resmi, termasuk inspeksi pasukan dan mini defile. Momen ini ditutup dengan aksi flypast oleh dua pesawat tempur yang kembali terbang melintasi lokasi upacara.
Hal yang tak kalah menarik, Raja Abdullah II secara pribadi mengemudikan kendaraan kepresidenan untuk mengantar Prabowo ke hotel tempatnya menginap, menunjukkan kedekatan dan penghormatan luar biasa terhadap tamu negara.
Editor : Suriya Mohamad Said