get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemerintah Arab Saudi Tangkap 24 WNI saat Miqat di Bir Ali karena Tak Miliki Visa Haji 

Pagi Ini Sebanyak 393 Calhaj Kloter 1 Terbang ke Tanah Suci

Sabtu, 04 Juni 2022 | 06:49 WIB
header img
Sebanyak 393 jamaah calon haji siap diberangkatkan ke Tanah Suci, Makkah. Para jamaah haji tampak sudah memadati Terminal 2F Bandara Soetta, Sabtu (4/6/2022) pagi. Foto: MPI/Nandha Aprilianti

JAKARTA, iNews.id — Sebanyak 393 jamaah calon haji (calhaj) siap berangkat ke Tanah Suci, Makkah pada hari ini, Sabtu (4/6/2022). Para jamaah calhaj tampak sudah memadati Terminal 2F Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) pagi ini.

Pantauan MNC Portal di lokasi sekitar pukul 05.15 WIB boarding room Terminal 2F sudah dipadati para calon haji. Bahkan tak sedikit para calhaj yang larut dalam suka-cita. Mereka mengabadikan momen jelang keberangkatan dengan selfie bersama para jamaah calon haji lainnya. 

Ramon, salah seorang jamaah calon haji asal Tangerang Selatan menuturkan, dia sangat bahagia akhirnya dapat berangkat menunaikan ibadah haji bersama dengan istri tercinta. 

“Alhamdulillah, saya sangat senang banget bisa berangkat tahun ini. Rasanya saya enggak bisa ungkapin lagi gimana perasaan senangnya,” ujarnya. 

Roman yang termasuk dalam Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) Dian Al-Mahri, Jawa Barat, ini mengaku sudah begitu mempersiapkan diri, baik mental maupun fisik. Senada dengan Ramon, Sarifah asal Ciledug, Kota Tangerang mengaku bahwa pagi ini menjadi momentum yang sudah lama dia tunggu-tunggu. 

“Saya daftar itu tahun 2012, harusnya berangkat di tahun 2020. Tapi karena pandemi akhirnya kepending,” paparnya. 

Sarifah bersyukur akhirnya dapat berangkat bersama dengan sang suami menunaikan ibadah haji tahun ini. 

Sementara itu, Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menuturkan, ini merupakan penerbangan perdana jamaah haji Indonesia Kloter 1 tahun 2022 dari Bandara Soetta. Pada penerbangan Kloter 1 hari ini tercatat sebanyak 393 jamaah calon haji siap diberangkatkan dari Terminal 2F. Keberangkatan jamaah calon haji merupakan perdana sejak pandemi Covid-19.
 

Editor : Eka L. Prasetya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut