get app
inews
Aa Text
Read Next : Pesona Curug Larangan Wisata Alam di Palabuhanratu dengan Gemericik Air Terjun Cocok untuk Healing

Curug Cibaliung Pesona Alam Tersembunyi di Sentul, Harga Tiket Hanya Rp15 Ribu

Selasa, 31 Oktober 2023 | 18:28 WIB
header img
Curug Cibaliung. (Foto: Instagram @annisaevril)

SUKABUMI, iNewsSukabumi.id - Curug Cibaliung merupakan salah satu destinasi wisata dengan pesona alam tersembunyi di Sentul Bogor Jawa Barat. Air terjun ini juga  banyak dicari wisatawan lokal maupun luar kota.

Curug ini memiliki air terjun dengan pemandangan sekitar yang indah. Curug Cibaliung tidak terlalu tinggi namun aliran airnya cukup deras, warnanya  jernih dan bersih enak dipandang mata. Saat musim panas, muara air terjun ini memancarkan warna biru yang indah.

Di destinasi wisata ini, anda tidak hanya bisa bersenang-senang bermain air saja. Tapi ada spot foto indah dan petualangan bisa anda dapatkan dengan  menyusuri jalan setapak  menuju air terjun ini.

Lokasi Curug Cibaliung

Lokasi Curug Cibaliung ini terletak di Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Anda bisa menggunakan Google maps untuk kesini, walaupun curug ini tidak  mudah dijangkau.

Lokasinya yang masih berada di pedalaman dan belum banyak dijangkau wisatawan membuat sebagian pengunjung kesulitan untuk mencapai air terjun tersebut.

Jam Operasional dan Harga Tiket Curug Cibaliung

Wisatawan bisa menikmati keindahan ini setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB. Untuk bisa menikmati pemandangan Curug Cibaliung ini tentu saja ada biaya masuk yang harus dibayar sebesar Rp15.000 per-orang. Dan ada biaya tambahan lainnya seperti biaya parkir, sebesar Rp5.000 per kendaraan 

Editor : Hikmatul Uyun

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut