get app
inews
Aa Text
Read Next : Tampang KPK Palsu yang Peras Pejabat Disdik Kabupaten Bogor usai Diserahkan ke Polres Bogor

KPK Prihatin Alam Indonesia Dieksploitasi Oknum Tidak Bertanggung-Jawab 

Rabu, 27 Juli 2022 | 11:25 WIB
header img
Ilustrasi perusakan alam (Foto: Dok MC Pemprov Riau).

JAKARTA, iNews.id —Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) prihatin sumber daya alam di Indonesia menjadi bancakan oknum tidak bertanggung-jawab. Padahal, Indonesia merupakan salah satu negara dengan sumber daya alam yang melimpah ruah. 

"Sayangnya, kekayaan ini tidak dimanfaatkan dengan baik dan justru menjadi bahan bancakan oknum-oknum tidak bertanggung jawab dengan mengeksploitasinya habis-habisan," kata Direktur Gratifikasi dan Pelayanan Publik KPK Herda Helmijaya dalam webinar antikorupsi secara virtual, Rabu (27/7/2022). 

Herda menjelaskan, sumber daya alam menjadi sektor yang rawan terjadi korupsi jika dikelola dengan buruk. Salah satu penyebabnya, kata Herda, karena hingga saat ini Indonesia belum memiliki satu peta luas dan batas hutan (one map). Akibatnya, hutan yang seharusnya dilindungi dan dijaga kealamiannya beralih fungsi menjadi perkebunan-perkebunan industri di lahan yang tidak seharusnya. Hal itu berdampak panjang bagi kelangsungan hidup makhluk hidup. 

Editor : Eka L. Prasetya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut