get app
inews
Aa Text
Read Next : Film Indonesia Tentang Orang Ketiga yang Menguras Emosi

Mentan Sebut Garut Siap Pasok 10 Juta Bibit Kopi untuk Indonesia

Senin, 29 Agustus 2022 | 19:41 WIB
header img
Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo didampingi Bupati Garut Rudy Gunawan, meninjau tempat pembibitan kopi di Desa Cikandang, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Minggu (28/8/2022). Foto: Kementan.

"Jawa Barat masuk 10 besar kawasan pengembangan kopi di Indonesia, termasuk Aceh, Sumut, Sumsel, Lampung, Sulsel, Bali, dan NTT," kata Mentan Syahrul.

Bupati Garut Rudy Gunawan menyatakan Garut siap menjadi sentra pembibitan kopi untuk memasok ke seluruh Indonesia. "Berharap Garut sebagai pusat benih kopi, untuk memasok ke seluruh daerah," kata Bupati Rudy.

Direktur Jenderal Perkebunan Kementan Andi Nur Alam Syah menambahkan, saat ini produksi kopi nasional mencapai 774,70 ribu ton yang terdiri dari produksi kopi Perkebunan Rakyat (PR) sebesar 769 ribu ton atau 99,33 persen dan produksi kopi Perkebunan Besar (PB) sebesar 5,67ribu ton atau 0,67 persen. Semua kopi tersebut tersebar hampir di seluruh provinsi di Indonesia dengan produktivitas 817 kg/ha.

Dia menyebutkan, produksi kopi yang dihasilkan sebagian besar diekspor dengan volume ekspor tahun 2021 sebesar 382,93 ribu ton dan memberikan kontribusi devisa senilai Rp12,35 triliun.

Dengan angka tersebut, kopi menjadi penghasil devisa sektor perkebunan terbesar kelima setelah kelapa sawit, karet, kakao dan kelapa.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Garut Beni Yoga menyampaikan apresiasi untuk Mentan Syahrul Yasin Limpo yang mengembangkan Garut sebagai pusat pembibitan kopi. Menurut Beni, Kabupaten Garut sudah memiliki petani penangkar sehingga penyediaan bibit kopi tidak akan sulit. "Pengembangan pembibitan kopi akan terus kita lakukan di antaranya di wilayah Kecamatan Cisurupan, Cikajang, Bayongbong, dan Samarang," pungkas Beni.


 

Editor : Eka L. Prasetya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut