get app
inews
Aa Read Next : 10 Tempat Wisata Dekat Stasiun Sukabumi: Bisa Ditempuh dengan Jalan Kaki

Viral! Oknum Suporter Sepak Bola di Sukabumi Bertindak Anarkis, Rusak dan Robohkan Pagar Rumah Warga

Selasa, 24 September 2024 | 15:35 WIB
header img
Viral segerombolan suporter sepak bola merobohkan pagar rumah warga di Sukabumi. Foto: X

JAKARTA, iNewsSukabumi.id - Viral di media sosial X (sebelumnya Twitter) sebuah video yang menunjukkan perusakan pagar rumah warga oleh suporter sepak bola di Kota Sukabumi pada Senin (23/9/2024).

Dalam video yang diunggah oleh akun @Mdy_Asmara1701, terlihat sekelompok suporter merobohkan pagar rumah menggunakan bambu dan kayu. Mereka juga menarik paksa dan menendang pagar hingga roboh. Setelah itu, kelompok suporter tersebut meninggalkan lokasi.

Sekitar pukul 20.42 WIB, anggota Inafis Polres Sukabumi Kota melakukan olah tempat kejadian perkara di Jalan Pajagalan, RT 05/08, Kelurahan Nyomplong, Kecamatan Warudoyong.

Pemilik rumah, Saldi Andi Andari (22), menjelaskan bahwa insiden itu terjadi setelah pertandingan antara Persib dan Persija. Sekitar 50 pemuda tiba-tiba menyerang rumahnya, padahal tidak ada acara nonton bareng (nobar) di sana.

"Awalnya ada anak (pendukung) Persija yang lewat. Mereka mengira yang kumpul itu pendukung Persib. Di jendela rumah ada logo Persib, jadi mereka semakin yakin dan langsung menghancurkan pagar. Bahkan, sepatu ada yang hilang dan banner yang menutupi kaca juga dirusak," kata Saldi.

Ia menjelaskan bahwa banner Persib dipasang di jendela karena jendela rumahnya tidak memiliki kaca. Saat kejadian, ibunya sedang pergi ke warung, dan di rumah hanya ada lima temannya, terdiri dari tiga laki-laki dan dua perempuan.

Editor : Sazili Mustofa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut