Program MBG Ramadan di Sukabumi Menu Makan Siang Diganti dengan Makanan Tak Cepat Basi

SUKABUMI, iNewsSukabumi.id – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) selama bulan Ramadan di Kota Sukabumi menyalurkan paket makanan bergizi kepada 3.513 penerima manfaat. Dalam program ini, menu makan siang yang biasa diberikan diganti dengan makanan yang lebih tahan lama agar tetap layak dikonsumsi hingga waktu berbuka puasa.
Pada pelaksanaan awal yang digelar Kamis (6/3/2025), Badan Gizi Nasional (BGN) melalui Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Cibeureum mendistribusikan paket makanan kepada 3.025 siswa, 42 ibu hamil, 156 ibu menyusui, dan 290 balita.
Distribusi MBG Ramadhan dilakukan di berbagai SD, SMP, SMA dan posyandu, antara lain:
325 siswa di SDN Cibungur
Menu MBG Ramadan
Salah satu penerima manfaat, Wafa (17), siswa kelas X-11 SMAN 5 Kota Sukabumi, menyebutkan bahwa menu yang diberikan sangat bermanfaat, terutama untuk berbuka puasa.
"Menunya lumayan, jadi bisa dibawa pulang untuk berbuka. Kalau nasi kan sudah ada di rumah, jadi roti ini pas buat takjil," ujarnya.
Editor : Suriya Mohamad Said