"Alhamdulillah Unesco Global Geopark memberikan perpanjangan untuk empat tahun ke depan. Ini menjadi modal untuk terus memajukan pariwisata di Kabupaten Sukabumi," kata dia.
Asisten Administrasi Umum Kabupaten Sukabumi H. Ardiana Trisnawiana mengatakan, penghargaan ini diberikan secara rutin setiap tahunnya dalam rangka memperingati HUT Kabupaten Sukabumi sebagai bentuk kecintaan, kepedulian, dan perhatian dari Pemkab Sukabumi.
"Di mana, tujuan penghargaan ini untuk memotivasi semua pihak berkreasi dan berprestasi. Termasuk menciptakan iklim kompetisi yang sehat. Sehingga, terwujudnya berbagai karya terbaik untuk Kabupaten Sukabumi," katanya.
Penghargaan yang diberikan merupakan hasil usulan dari berbagai pihak yang kemudian, diseleksi terlebih dahulu oleh panitia hari Jadi Kabupaten Sukabumi. "Dari semua usulan, disaring terlebih dahulu kelaikannya. Sehingga, para penerima hari ini masuk dalam kategori patut dan layak menerima penghargaan," katanya.
Editor : Eka L. Prasetya