get app
inews
Aa Text
Read Next : Tempat Wisata di Warungkiara, Lokasi Strategis dan Gak Jauh dari Kota Sukabumi

Warga Sukabumi yang Viral Bantu Bocah Berpeci NU, Dipinang PKB Jadi Caleg

Minggu, 21 Mei 2023 | 13:11 WIB
header img
Warga Sukabumi yang bantu bocah pedagang cobek dengan memakai peci berlogo Nahdlatul Ulama (NU), akhirnya dipinang Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Foto: IST

"Karena memang dengan potensinya, Sandi dengan kemampuannya, Insya Allah bisa membesarkan PKB di Kota Sukabumi. Untuk target peroleh kursi, ya minimal kita mah per dapil ada, syukur-syukur ada 2 kursi per dapil," ujar Neneng.

Sebelumnya, konten yang dibuat oleh Sandi Herdiana dengan akun @papaidaman02 yang membantu bocah penjual cobek batu dengan memborong dagangannya sekaligus memberikan uang lebih untuknya, menjadi viral di media sosial (medsos) TikTok. Video tersebut hingga kini sudah dilihat oleh tiga ratusan ribu viewers dengan ribuan komentar dari netizen.

Dalam konten tersebut, awalnya pembuat konten yang melihat bocah pedagang cobek batu dan kayu sedang berjalan akan menjajakan dagangannya dari spion mobil yang dikendarainya. Lalu ia memanggil dan menanyakan identitas bocah tersebut dan menanyakan harga semua cobek yang dibawanya untuk diborong.

Total harga semua cobek batu dan kayu yang dibawa bocah tersebut Rp250 ribu, namun diberikan uang lebih kepada bocah penjualnya yang menggunakan peci berlogo Nahdlatul Ulama tersebut. Dengan mengingatkan untuk untuk selalu mendirikan shalat, dalam video tersebut, sang bocah menceritakan bahwa ayahnya sudah meninggal dan dirinya bercita-cita untuk menjadi tentara agar bisa menjaga ibunya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut