JAYAPURA, iNewsSukabumi.id - Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak bersama Pangdam XVII Cendrawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan didukung oleh Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS melakukan perbaikan dan normalisasi serta pipanisasi bendungan air di perbatasan Skouw-Wutung yang merupakan sumber utama air bersih bagi seluruh masyarakat Skouw (RI) dan Wutung (PNG), Kota Jayapura, Provinsi Papua, Sabtu (22/07/2023).
Ternyata bendungan air telah tertimbun oleh lumpur, batu dan pasir yang longsor, serta pepohonan yang tumbang sehingga air tidak dapat mengalir secara normal dan menyumbat bak penampungan air. Selain itu juga ditemukan banyak pipa yang rusak, patah dan putus.
Dari laporan hasil peninjauan tersebut, Pangkostrad dan Pangdam XVII/CEN merespon secara positif dan atensi yang sangat tinggi dengan memberikan solusi segera melakukan perbaikan terhadap bendungan air dalam rangka mensejahterakan masyarakat yang tinggal di perbatasan Skouw-Wutung.
Perhatian dan dukungan yang diberikan oleh Pangkostrad dan Pangdam XVII/CEN menciptakan kolaborasi antara aparat organik Kodam XVII/CEN, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS dan masyarakat setempat yang secara bersama-sama membersihkan bendungan air dan mengalirkan air bersih sebagai upaya memenuhi kebutuhan hidup masyarakat di perbatasan.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta